''Insidious Chapter 2'': Jawaban Teka-teki yang Tak Mengecewakan


Film Insidious (2011) garapan sutradara James Wan menjadi penanda kembalinya era horor klasik yang mengandalkan atmosfir kuat dan unsur kejutan, bukan bikini dan organ tubuh yang terpotong. Setelah Insidious, bermunculanlah film seperti The Woman In Black dan The Conjuring (yang baru rilis dan juga dibuat oleh Wan). Pertanyaannya, masih perlukah dibuat bagian ke dua dari horor yang terlanjur memberikan kejutan twist  menakutkan di bagian akhirnya tersebut?
James Wan menjawab, ia sanggup memberikan lebih banyak kejutan yang tak membodohi, tetap menakutkan, dan mengkombinasikan beberapa kejadian dari film pertamanya menjadi satu rajutan cerita besar yang lengkap. Jika belum menonton film Indisious yang pertama, sebaiknya jangan lanjutkan membaca ulasan atau resensi agar tak kehilangan kenikmatan menonton. Jika sudah, nikmati suguhan racikan horor yang kembali bermain dengan penjelajahan dunia lain dan dunia nyata ini.

Setelah membunuh Elise (Lin Shaye), roh jahat berwujud nenek bergaun hitam menghuni tubuh Josh (Patrick Wilson), sesuai akhir dari film pertamanya.  Renai (Rose Byrne) sudah mencurigai bahwa suaminya kini berbeda.  Sementara itu duo asisten Elisa, Specs dan Tucker menemukan video rekaman Elise yang pernah menghilangkan kemampuan proyeksi astral (memisahkan roh dari tubuhnya sementara) Josh ketika kecil, karena ia diikuti oleh bayangan roh jahat nenek gaun hitam.

Situasi di rumah Renai mulai memburuk ketika ia mendapat gangguan, termasuk mendengar piano berbunyi sendiri dan menemukan hantu wanita kuno berbaju putih (yang juga muncul di trailer film ini), yang menamparnya hingga pingsan. Sementara, ibu Josh, Lorraine (Barbara Hersey) juga mulai merasakan gangguan di rumahnya, lalu menelusuri dengan minta bantuan paranormal yang bisa memanggil arwah Elise, yaitu Carl (Steve Coulter).

Pemanggilan arwah menuntun mereka ke rumah sakit bekas tempat bekerja Lorraine, dimana ternyata Josh kecil pernah berinteraksi dengan seorang pria bernama Parker Crane yang kemudian meninggal. Lalu ke rumah Parker Crane, menemukan ia seorang pembunuh yang menyembunyikan mayat di rumahnya.

Penemuan mengejutkan mereka juga berujung pada ancaman kematian dan terbongkarnya kaitan pengganggu di rumah Lorraine dengan Parker Crane. Sementara itu, roh dari Josh yang terperangkap di dunia arwah berusaha mencari jalan untuk kembali ke tubuhnya, sekaligus melindungi keluarganya dari cengkeraman roh jahat yang bertujuan membunuh mereka.

Jalinan cerita dari Insidious 2 dibuat lebih berbelit, namun hebatnya masih menjawab beberapa bagian dari film pertamanya. Unsur horor dan kejutannya bisa dikatakan beberapa kali lebih mudah tertebak. Apalagi ketika si peneror atau hantunya akan keluar, scoring musik garapan Joseph Bishara langsung mengalun dengan nada-nada menyayat dan memekik, menciutkan nyali penonton.

Arahan sinematografi dari John R. Leonetti juga masih ampuh menyorot dengan sudut dan kecepatan kamera yang tepat membangun suasana menegangkan. Lagi-lagi, pujian harus disematkan kepada tim casting yang mendapatkan aktor dan aktris yang memiliki kemiripan fisik memerankan versi muda dari para karakternya dengan akting yang serius.

Berbagai pernak-pernik dunia anak dan bayi berubah jadi ikon menakutkan di Insidious Chapter 2, dari roda dorong bayi, kuda-kudaan, boneka yang bisa berbunyi, hingga mainan lainnya. Durasi 105 menit cukup mengobati rasa penasaran soal siapa sebenarnya hantu wanita tua berbaju hitam diInsidious pertama, hingga alasan terjadinya banyak hal sejak masa kecil Josh sampai kejadian aneh di rumah lama keluarga Josh.

Yang paling mengasyikkan adalah menikmati bagaimana James Wan memadukan adegan-adegan di dunia nyata, dengan apa yang terjadi di dunia arwah di bagian akhir. Kisah Insidious 2 mencapai klimaks horor dengan imajinasi apik sang sutradara, meski gaya-gaya James Wan sudah mulai terlihat sama di banyak bagian berkat Insidious dan The Conjuring. 

Source: http://www.gatra.com/

Kenali 10 Gejala Umum Penurunan Kinerja Otak (Pikun) dari Sekarang


Demensia Alzheimer adalah proses penyakit dengan hendaya berat fungsi otak (kemampuan kerja otak menurun) atau sering disebut gangguan pikun, yang berlangsung secara progresif yang mengakibatkan gangguan berpikir, mengingat, mental, emosi dan perilaku. Sehingga mengakibatkan aktivitas sehari-hari terganggu. Umumnya yang terkena orang usia lanjut, walau bisa juga pada usia lebih muda.
Pada acara memory walk Alzhemiers, di Bundaran Hotel Indonesia Jakarta (15/9), Wakil Menteri Kesehatan RI, Prof. Dr. Ali Gufron Mukti, berpesan kepada peserta memory walk untuk mensosialisasikan pola hidup sehat kepada keluarga dan masyarakat luas, serta jangan maklum dengan pikun dan kenali gejalanya dari sekarang.
10 Gejala Umum Demensia Alzheimer yaitu :
Pertama, gangguan daya ingat. Gejalanya diakibatkan karena sering lupa akan kejadian yang baru saja terjadi, lupa janji, menanyakan dan menceritakan hal yang sama berulang kali, dan lupa tempat parkir dimana.
Kedua, gejala Alzheimer adalah sulit fokus yaitu sulit melakukan aktivitas pekerjaan sehari-hari, lupa cara memasak, mengoperasikan telepon, tidak dapat melakukan perhitungan sederhana, bekerja dengan waktu yang lebih lama dari biasanya.
Ketiga, sulit melakukan kegiatan familiar, yaitu seringkali sulit merencanakan atau menyelesaikan tugas sehari-hari bingung cara mengemudi, sulit mengatur keuangan.
Keempat, disorientasi, bingung akan waktu (tanggal, hari-hari penting), bingung dimana mereka berada dan bagaimana mereka sampai disana, tidak tahu jalan kembali ke rumah.
Kelima, kesulitan memahami visuospasial yaitu sulitnya membaca, mengukur jarak, membedakan warna, membedakan sendok/garpu, tidak mengenali wajah sendiri dicermin, menabrak cermin, menuangkan air digelas namun tumpah/tidak tepat penuangannya.
Keenam, gejala Alzheimer dapat juga dikenali melalui gangguan berkomunikasi, yaitu kesulitan berbicara dan mencari kata yang tepat untuk menjelaskan suatu benda, seringkali berhenti di tengah percakapan dan bingung untuk melanjutkannya.
Ketujuh, menaruh barang tidak pada tempatnya dan kadang curiga ada yang mencuri atau menyembunyikan barang tersebut, juga termasuk gejala Demensia Alzheimer.
Kedelapan, salah membuat keputusan, seperti kesulitan berbicara dan mencari kata yang tepat untuk menjelaskan suatu benda seringkali berhenti ditengah jalan dan sulit untuk melanjutkan kembali.
Kesembilan, menarik diri dari pergaulan, tidak memiliki semangat ataupun inisiatif untuk melakukan aktivitas atau hobby yang biasa dinikmati, tidak terlalu semangat untuk pergi bersosialisasi.
Kesepuluh, yaitu adanya perubahan perilaku dan kepribadian, emosi berubah seara drastis, menjadi bingung, curiga, depresi, takut atau tergantung yang berlebihanpada anggota keluarga, mudah kecewa, marah dan putus asa baik di rumah maupun dalam pekerjaan.

5 Film Kartun Paling Tahan Lama di Dunia


Tom and Jerry adalah sebuah serial animasi Amerika Serikat hasil produksi MGM yang bercerita tentang sepasang kucing (Tom) dan tikus (Jerry) yang selalu bertengkar. Seri animasi ini adalah pemenang Academy Award (Piala Oscar) dan membentuk dasar dari seri sukses studio Metro-Goldwyn-Mayer (MGM). Cerita pendek mereka ini diciptakan, ditulis dan disutradarai oleh dua orang animator bernama William Hanna dan Joseph Barbera (mereka kemudain terkenal sebagai Hanna-Barbera
1. Tom and Jerry
Seri animasi ini diproduksi oleh MGM Cartoon Studio di Hollywood pada tahun 1940 hingga 1957 saat unit animasi studio tersebut ditutup. Pada tahun 1960, MGM mempekerjakan Rembrandt Films (pimpinan Gene Deitch) di Eropa Timur untuk memproduksi seri Tom and Jerry ini.

Produksi Tom and Jerry kembali ke Hollywood pada tahun 1963, dikerjakan oleh Sib-Tower 12 Productions pimpinan Chuck Jones. Seri produksi ini berlangsung hingga tahun 1967.

Tom and Jerry muncul kembali di acara kartun televisi hasil produksi Hanna-Barbera (1975-1977; 1990-1993) dan Filmation Studios (1980-1982). Film animasi pendek produksi MGM karya Hanna dan Barbera dikenal karena telah memenangkan tujuh Academy Award, sama dengan prestasi Silly Symphonies karya Walt Disney. Dua karya ini adalah karya animasi seri yang paling banyak menerima penghargaan

Scooby-Doo adalah sebuah serial animasi televisi Amerika Serikat yang diproduksi untuk acara televisi Sabtu pagi hari (jam tayang untuk acara televisi anak-anak di AS). Film animasi ini telah diproduksi dalam beberapa versi yang berbeda dari tahun 1969 hingga sekarang.
2. Scooby Doo

Serial animasi Scooby-Doo diciptakan oleh Joe Ruby, Ken Spears (cerita) dan Iwao Takamoto (perancang karakter) untuk Hanna-Barbera Productions --- produser film animasi yang menghasilkan banyak seri-seri lainnya yang berhubungan dengan Scooby-Doo -- hingga dibelinya rumah produksi ini oleh Warner Bros. di tahun 1997. Warner Bros. ini kemudian meneruskan produksi serial animasi ini sejak saat itu.

Walaupun format acara dan tokoh-tokoh serial ini berbeda-beda semenjak diciptakan, versi serial TV Scooby-Doo yang paling terkenal adalah yang terdiri atas Scooby-Doo --- seekor anjing yang mampu berbicara --- dan empat orang remaja: Fred "Freddie" Jones, Daphne Blake, Velma Dinkley, dan Norville "Shaggy" Rogers.

Kelima tokoh ini (secara resmi dikenal bersama sebagai "Mystery, Inc." walaupun pada awalnya tidak dinamai demikian) berkeliling dunia menggunakan sebuah mobil van yang dinamai "Mystery Machine", dan memecahkan berbagai misteri yang berhubungan dengan hantu dan kekuatan gaib. Pada akhir tiap episode-nya, kekuatan gaib itu ternyata memiliki suatu penjelasan yang masuk akal, biasanya mengenai rencana-rencana kriminal yang menggunakan kostum dan efek mekanis khusus dengan tujuan untuk menakut-nakuti atau mengalihkan perhatian. Pada versi-versi Scooby-Doo yang lebih baru disajikan variasi-variasi yang baru mengenai tema-tema kekuatan gaib, dan menampilkan beberapa tokoh baru seperti Scooby-Dum, sepupu Scooby-Doo, dan Scrappy-Doo, keponakan Scooby-Doo.

Seri animasi TV Scooby-Doo mulanya ditayangkan di stasiun TV AS CBS dari tahun 1969 hingga tahun 1976 ketika acara ini pindah ke ABC. Stasiun TV ABC menghentikan tayangan film seri ini di tahun 1986, tapi menayangkan seri tiruannya berjudul "A Pup Named Scooby-Doo" dari tahun 1988 hingga tahun 1991. Seri Scooby-Doo baru, "What's New, Scooby-Doo?", ditayangkan oleh Cartoon Network dan diteruskan oleh WB Network dalam bagian program Kids' WB dari tahun 2002 hingga tahun 2005. Serial Scooby-Doo terkini, "Shaggy & Scooby-Doo Get a Clue!", ditayangkan tiap Sabtu pagi oleh CW Network. 
Doraemon adalah judul sebuah manga populer yang dikarang Fujiko F. Fujio sejak tahun 1970 dan berkisah tentang kehidupan seorang anak pemalas kelas 5 SD yang bernama Nobi Nobita yang didatangi oleh sebuah robot kucing bernama Doraemon yang datang dari abad ke-22. Dia dikirim untuk menolong Nobita agar keturunan Nobita dapat menikmati kesuksesannya daripada harus menderita dari utang finansial — yang akan terjadi di masa depan — yang disebabkan karena kebodohan Nobita.
3. Doraemon
Nobita, setelah gagal dalam ulangan sekolahnya atau setelah diganggu oleh Giant dan Suneo, akan selalu mendatangi Doraemon untuk bantuannya. Doraemon kemudian biasanya akan membantu Nobita dengan menggunakan peralatan-peralatan canggih dari kantong ajaibnya; peralatan yang sering digunakan misalnya "baling-baling bambu" dan "Pintu ke Mana Saja". Sering kali, Nobita berbuat terlalu jauh dalam menggunakan peralatannya dan malah terjerumus ke dalam masalah yang lebih besar.

Crayon Shinchan adalah sebuah seri manga dan anime karya Yoshito Usui. Tokoh utamanya adalah seorang bocah lima tahun murid taman kanak-kanak yang sering membuat ulah, dan membuat repot semua orang di sekitarnya.
4. Crayon Shinchan
Crayon Shinchan pertama muncul pada tahun 1990 secara mingguan di majalah Weekly Manga Action, yang diterbitkan oleh Futabasha. Crayon Shinchan mulai ditayangkan oleh TV Asahi pada 13 April 1992. Di Indonesia, komik Shinchan diterbitkan oleh Indorestu Pacific (sebelumnya pernah pula diterbitkan Rajawali Grafiti dengan judul Crayon). Anime Crayon Shinchan di Indonesia ditayangkan oleh stasiun televisi RCTI setiap hari Minggu pagi sesudah serial Doraemon.

Humor dalam seri ini berasal dari tingkah laku Shin-chan yang janggal. Misalnya ia sering meledek ibunya bila disuruh merapikan mainannya. Seperti ayahnya, Shinchan juga suka melihat wanita cantik dan sering merayu mereka.

SpongeBob SquarePants adalah salah satu kartun yang tokoh utamanya seekor spons yang tinggal dalam sebuah rumah nanas dalam laut di kota Bikini Bottom. Tetangga SpongeBob yaitu si gurita Squidwards dan teman akrabnya, Patrick Star seekor bintang laut merah muda, tinggal di bawah sebuah batu. Rumah Squidward terletak di antara rumah Spongebob dan rumah Patrick, dan inilah yang meresahkan Squidward.
5. Spongebob Squarepants
SpongeBob dan kawan-kawannya tinggal di kota Bikini Bottom dalam lautan Pasifik. Bikini Bottom dilihatkan sebagai sebuah kota biasa dengan pusat kota, pinggir kota, kawasan pantai, lapangan terbang, rangkaian bunga laut dan taman hiburan sendiri. Stephen Hillenburg sang ilustrator kartun ini, pernah berkata bahwa Bikini Bottom direka lebih kurang berdasarkan kota Seattle, Washington.

Dampak Buruk Bergadang Dan Kurang Tidur Untuk Tubuh


Belakang ini begadang bukanlah sesuatu yang baru lagi dalam kehidupan masyarakat kita. Tidak hanya untuk kalangan yang bergerak dalam kehidupan malam, tetapi dunia bisnis pun mulai menerapkan sistem buka 24 jam. Banyak warnet-warnet dan supermarket yang saat ini buka selama 24 jam. Jadi mau tidak mau karyawan warnet, penjaga supermarket, dan para pengunjung pun akhirnya begadang. Tidak cukup itu saja, para siswa dan mahasiswa pun sudah mulai sering begadang untuk menyelesaikan tugas-tugas mereka.

Secara sederhana, kita sudah mengetahui kalau begadang tidaklah baik. Karena begadang artinya kita mengurangi jam tidur, jam istirahat untuk tubuh kita yang tentu saja akan berdampak untuk kesehatan. Pada saat tidur, seluruh bagian tubuh secara alami melakukan perbaikan atau regenerasi sel dari dalam. Tubuh Anda aktif memproduksi hormon kortisol pada saat tidur, hormon inilah yang membuat lebih segar dan bebas dari kelelahan pada saat bangun tidur. Berikut ini adalah dampak buruk begadang untuk tubuh.

1. Begadang Membuat Tubuh Menjadi Gemuk
Begadang berarti mengurangi jam tidur. Bukan hanya membuat badan menjadi lemas, begadang juga membuat kita makan lebih banyak. Orang yang waktu tidurnya sedikit, membakar kalori sedikit juga. Pada orang muda yang kekurangan tidur tampak tidak ada yang berubah pada nafsu makan, tetapi tubuh mereka membakar kalori 5-20 persen lebih sedikit dibanding dengan orang yang cukup tidur. Begadang dan kurang tidur juga berakibat pada gangguan tingkat gula darah dan produksi leptin. Leptin adalah hormon yang berguna untuk menekan napsu makan. Apabila anda begadang dan kekurangan tidur, tubuh kurang menghasilkan leptin. Inilah yang menyebabkan Anda sering lapar pada saat begadang atau lapar di sepanjang siang. Selain itu kelelahan yang dialami orang yang kurang tidur bisa menyebabkan mereka membuat pilihan makan yang tidak sehat yang banyak mengandung glukosa, lemak, dan karbohidrat. Dengan demikian, tubuh akan menumpuk zat-zat tersebut dan mengacaukan tingkat gula darah, sehingga Anda lebih rentan terserang diabetes dan tubuh menjadi gemuk akibat dari pemilihan makanan tidak sehat akibat menurunnya hormon leptin seperti memilih mie instan kalau lapar pada malam hari.
2. Menurunnya Daya Tahan Tubuh
Tidur yang cukup dan berkualitas adalah bagian penting agar tubuh sehat. Karena pada saat tidur malam hari saatnya proses regenerasi sel dari dalam. Bila begadang dan kurang tidur, otomatis daya tahan tubuh akan melemah. Tubuh akan mudah terserang virus yang ringan, seperti  flu dan batuk. Walaupun Anda mengatur pola makan, tanpa diimbangi tidur yang berkualitas, daya tahan tubuh akan tetap melemah.

3. Mudah Emosi
Begadang dan kurang tidur dapat meningkatkan tingkat stres. Begadang dan kurang tidur akan membuat otak tidak mendapat istirahat yang cukup. Tubuh akan mengalami kelelahan karena tidak mendapat regenerasi sel alami pada saat tidur. Hal ini tentu saja akan mengakibatkan Anda menjadi depresi akibat kelelahan. Emosi menjadi tidak stabil dan konsentrasi akan menurun. Ini akan berakibat kesulitan untuk berpikir dan memecahkan masalah, bahkan untuk masalah yang paling ringan sekalipun. Anda bahkan menjadi mudah pikun dan ceroboh akibat kurang tidur. Hal ini dibuktirkan dari penemuan tentang beberapa bagian otak bisa beristirahat dalam waktu singkat saat manusia terbangun. Hal ini memicu kesalahan dan error dalam kinerja manusia. Beberapa sel dalam otak yang kurang tidur bisa dengan tiba-tiba offline. Kemudian, masuk ke dalam kondisi seperti saat tidur meski bagian otak yang lain masih terbangun. Otak yang kurang tidur mulai menunjukkan aktivitas seperti tidur di beberapa bagian yang seharusnya terbangun ketika manusia juga terbangun.

4. Bikin Terlalu Optimis
Ketika seseorang begadang dan tidak mendapat tidur cukup, orang cenderung memutuskan sesuatu dengan terlalu optimis. Orang jadi lebih cenderung berspekulasi.

5. Mengurangi Performa Seksual Pria
Kurang tidur tak hanya membuat tubuh lekas letih dan dilanda stres, tapi juga mempengaruhi performa seksual, terutama bagi kaum pria. Pada pria yang sering begadang dan kurang tidur, hormon testosteron mereka menjadi sangat berkurang. Pengaruh berkurangnya hormon testosteron pada pria karena kurangnya waktu tidur membuat kemunduran performa fisik yang signifikan,  dapat membuat fisik pria menjadi 15 tahun lebih tua dari umur sesungguhnya. Rendahnya hormon testosteron tadi kemudian membuat pria kehilangan hasrat seksualnya. Tak hanya itu, kurang tidur juga membuat otot dan tulang menjadi lemah. Energi pun seakan menjadi habis.

6. Memicu Stroke
Begadang dan kurang tidur dapat meningkatkan risiko stroke dan serangan jantung. Kebiasaan tidur singkat yang sudah kronis menghasilkan hormon dan bahan kimia dalam tubuh yang dapat meningkatkan risiko penyakit jantung dan stroke, dan kondisi lain seperti tekanan darah tinggi dan kolesterol.


Source: http://www.catatanistri.com/kesehatan/dampak-buruk-bergadang-dan-kurang-tidur-untuk-tubuh.html#sthash.RriUqhcH.dpuf

10 Rekor Dunia Unik Guinness World Records


Mencatat sebuah rekor dunia adalah satu kebanggaan. Terlebih lagi jika rekor itu dicatat oleh organisasi yang diakui dunia "Guinness World of Records". Mungkin kebanggan itulah yang membuat beberapa orang berlomba-lomba membuat rekor dan memecahkan rekor yang sudah ada sebelumnya. Bahkan untuk sebuah rekor yang sama sekali tidak penting, konyol dan aneh.

Nah, berikut ini beberapa catatan rekor yang pernah dibukukan oleh Guinness World Records dan menurut saya termasuk rekor-rekor yang konyol dan aneh. Masih lebih menarik jalan paling indah di dunia atau jembatan terpanjang di dunia rasanya.

1. Rekor Dunia Labu Raksasa Terberat
Rekor Labur Terberat Dunia
Guinness World Records dikonfirmasi pada 9 Oktober 2010 bahwa labu raksasa yang tumbuh di Wisconsin secara resmi diakui sebagai yang terberat di dunia. Beratnya mencapai 1.810 pounds 8 oz dan diresmikan oleh Chris Stevens pada acara Stillwater Harvest Fest di Minnesota. Labu Stevens ini lebih berat 85 kg dari rekor sebelumnya, sebuah labu besar tumbuh di Ohio.

Chris Stevens mengatakan rahasianya adalah campuran yang tepat dari air hujan, kotoran sapi, tanah yang baik, rumput laut dan fish emulsion. Beberapa labu terberat dunia, termasuk pemegang rekor pernah dipamerkan di Botanical Gardens Bronx di New York selama beberapa minggu.

2. Rekor Dunia Pemakai Kaos Terbanyak Sekaligus
Rekor dunia memakai kaos
Percaya atau tidak, ada catatan juga untuk kategori ini. Dan pemegang rekornya adalah Krunoslav Budiseli. Dia menetapkan rekor dunia baru pada tanggal 22 Mei 2010 untuk memakai 245 T-shirt pada saat yang sama. Pria dari Kroasia ini secara resmi diakui sebagai pemegang rekor baru oleh Guinness World Records setelah ia berhasil memakai 245 berbeda T-shirt dalam waktu kurang dari dua jam. Berat T-shirt tertimbang 68 kg. Dia mencopot pemegang rekor Guinness dari Swedia yang memakai 238 T-shirt. Apa maksudnya coba... ???

3. Rekor Dunia Keluarga Besar dalam satu Rumah
Rekor Keluarga Besar
Augusta Bung yang berusia 109 tahun 97 hari, tinggal satu rumah bersama putrinya yang berusia 89 tahun, dan cucunya yang berusia 70 tahun, juga cicitnya yang berusia 52 tahun. Anak dari cicit Augusta yang berusia 33 tahun juga tinggal disana bersama anaknya yang berusia 15 tahun. Entah apa sebutan Augusta kepada seorang berusia 15 tahun yang tinggal di rumahnya tersebut. :D

4. Rekor Dunia Telinga Anjing Terpanjang
Rekor Telinga Anjing Terpanjang
Seekor anjing pelacak bernama Tigger dari Illinois memiliki telinga terpanjang yang pernah diukur pada anjing. Panjang telinga kanan adalah 13,75inchi dan yang kiri 13,5inchi. Tigger meraih gelar ini pada tahun 2004 dan diberikan kepada pemiliknya, Christina dan Bryan Flessner.

Mr Jeffries adalah pemegang rekor sebelumnya dari kategori ini. Panjang kedua telinganya diukur sekitar 11,5inchi. Nama kakeknya digunakan untuk menyimpan rekor dunia menakjubkan ini, tapi setelah meninggal Mr Jeffries mengambil alih.

5. Rekor Dunia Tindikan Terbanyak pada Tubuh dalam sekali waktu
Rekor Dunia Tindik Tubuh
Pada bulan Mei 2010, Chris Elliot dan Tyson Turki (AS) menetapkan rekor dunia untuk tindikan tubuh yang paling banyak dalam satu sesi: 3100 tindikan dalam 6 jam dan 15 menit.
Catatan rekor ini terjadi di Tyson Turk Tattoo Studio, Bedford, Texas. Chris dan Tyson memecahkan rekor sebelumnya dari 1015 tindikan dalam 7 jam dan 55 menit yang dicatat oleh British Kam Ma dan Charlie Wilson.

6. Rekor Dunia Gelembung Sabun Tebesar
Rekor Dunia Gelembung Sabun
Fan Yang dan Deni Yang, Keluarga yang telah bekerja dengan gelembung sabun selama 27 tahun menciptakan gelembung sabun besar dan punya 118 orang di dalamnya. Catatan ini didirikan pada tanggal 4 April 2011 pada acara Discovery Science Center di Santa Ana, California.

7. Rekor Dunia Lari dengan Sepatu Selam Tercepat dalam 1Mil
Rekor Dunia lari dengan sepatu selam
Seorang warga Amerika Ashrita Furman, dijuluki Mr Multifungsi, sudah tidak asing dengan Guinness World of Records. Dia menetapkan lebih dari 340 catatan resmi Guinness sejak tahun 1979 dan saat ini memegang 113, termasuk rekor lari satu mil tercepat dengan menggunakan sepatu selam dengan catatan waktu 7 min 56 sec. Ashrita membukukan rekor ini pada tahun 2010 di Sportzentrum Marswiese di Wina, Austria. Apa pentingnya coba lari dengan sepatu selam? -_-"

8. Rekor Dunia Berjalan Merangkak Tercepat 100Meter
Rekor Dunia Berjalan Merangkak
Rekor ini dicatat pada tahun 2008 dalam acara Guinness World Records yang diikuti oleh 290000 dai 15 negara. Rekor dunia berjalan merangkak tercepat, atau lari dengan merangkak, atau apalah namanya ini diraih oleh seorang Jepang bernama Kenichi Ito. Kenichi Ito berjalan atau berlari sejauh 100m pada posisi merangkak dengan catatan waktu hanya 18,58 detik. Wew,,,, catatan waktu yang mengagumkan untuk rekor yang tidak penting.

9. Rekor Dunia bobot yang Ditarik oleh Kelopak Mata
Rekor Dunia Kelopak Mata
Percaya atau tidak, bobot terberat bisa ditarik dengan kelopak mata adalah £ 907 (411,65 kilogram). Rekor ekstrim ini dicatat oleh Chayne Hultgren, juga dikenal sebagai The Cowboy Space pada tahun 2009.

Chayne Hultgren telah memenangkan dua gelar Street Performance World Championship pada tahun 2006 dan 2007. Salah satu aksi terhebatnya adalah ketika dia menelan 27 pedang dihiasi dengan bendera anggota semua Uni Eropa. Rekor ditetapkan pada hari ketika Irlandia menolak Traktat Lisabon mengenai reformasi Uni Eropa.

10. Rekor Dunia untuk Tanduk Terpanjang
Rekor Dunia Tanduk Terpanjang
Lurch adalah seekor Watusi Afrika pemegang rekor lingkar tanduk terbesar di dunia, dengan diameter 37,5 inchi. Dia lahir pada 11 Oktober 1995 di peternakan di Missouri. Janice Wolf mengadopsi Lurch saat usianya 5 minggu. Sayangnya, sapi jantan ini meninggal tahun lalu karena kanker. Sebuah bentuk kanker di dasar salah satu tanduk mengakhiri masa 15 tahun persahabatan yang indah antara dia dan Janice.


Source: http://www.gen22.net/2012/07/10-rekor-dunia-unik-guinness-world.html#sthash.o4ibOBVg.dpuf

7 Kasus Kematian Akibat Tertawa

Tertawa itu menyehatkan, tapi bila kita tertawa dengan berlebihan maka akan menyebabkan kematian. Berikut beberapa kasus kematian yang disebabkan karena tertawa:

1. Seorang pelukis asal Yunani yang bernama Zeuxis,terserang sesak nafas pada saat dia tertawa yang berlebihan dan akhirnya menyebabkan dia meninggal.  Dan yang menyebabkan dia tertawa adalah saat melihat lukisan seorang wanita yang dibuatnya dan baru saja dia selesaikannya.

2. Seorang comedian asal Yunani yang bernama Philemon, meninggal saat dia tertawa. Dia meninggal  karena menertawakan leluconnya sendiri

3. Filsuf Yunani yang bernama Chrisyppus ameninggal karena tertawa berlebihan pada saatdia  melihat seekor  keledai sedang makan buah ara.

4. Penulis dari Italia Pietro Aretino meninggal karena tertawa hingga dia terjungkal dari kursinya dan mengalami kejang- kejang yang menyebabkan dia meninggal. Yang menyebabkan dia tertawa karena saudara perempuannya menceritakan hal – hal jorok. 

5. Thomas Urquhart, pengarang asal Skotlandia meninggal saat  menertawakan perbaikan singgasana raja Charles II.

6. Seorang  perempuan yang berasal dari Northamptonshire bernama Nyonya Fitzherbert, pada bulan April 1872 pergi ke Drury Lane Theatre untuk menonton Beggar’s Opera. Dia tertawa begitu kerasdan tak bisa berhenti  ketika seorang karakter bernama Polly melakukan adegan konyol. Sehingga dia dikeluarkan dengan paksa dari ruang theatre. Satu minggu kemudian, dia dikabarkan meninggal karena terserang histeria berkelanjutan.

7. Seorang laki- laki bernama Alex Mitchell meninggal pada tanggal 24 Maret 1975 karena tertawa saat menonton  komedi The Goodies di TV. Setelah 25 menit tertawa, Alex berhenti tertawa, kemudian merosot dari sofa terkena serangan jantung. 

sumber:http://faktaunik-ds.blogspot.com/2013/01/7-kasus-kematian-karena-tertawa.html

5 Situs Online Tertua di Dunia

Fakta tekno 5 Situs tertua didunia masih online.


Internet sejak kemunculannya selalu saja memberikan informasi yang luar biasa dan tidak pernah memiliki batas, hingga saat ini entah berapa banyak informasi yang telah diserap oleh masyarakat. Namun tahukah anda dulunya memiliki sebuah site itu sangat sulit, itupun kamu harus memiliki sebuah perusahaan dan harga sebuah domain bisa seharga sebuah mobil baru sekarang, tapi sekarang jika kamu ingin punya domain cukup dengan harga tak lebih dari 100.000 rupiah pun kamu dapat.

Dibawah ini adalah 5 website yang memiliki umur tertua di dunia.



Symbolics.com


Domain ini pertama kali didaftarkan pada 15 Maret 1985, tak berapa lama setelah implementasi TCP/IP. Saat ini website tersebut sudah titak berfungsi lagi, meski di halaman muka website masih tersirat kemungkinan website ini aktif lagi. Website ini awalnya digunakan oleh perusahaan manufaktur computer Symbolics Inc.

BBN.com


Domain milik perusahaan jasa riset dan teknologi ini pertama kali terdaftar pada 24 april 1985. Perusahaan tersebut kini bernama Raytheon BBN Technologies yang bermarkas di Cambridge, Massachusetts, Amerika Serikat.

Think.com


Jika dibuka saat ini, domain tersebut akan mengarahkan ke alamat lain, Thinkquest.org. Think.comyang didaftarkan pertama kali pada 24 Mei 1985 merupakan salah satu proyek yayasan pendidikan Oracle Think Quest. Website tersebut menjadi etalase produk dan media informasi Thinking Machines Corporation, produsen super komputer yang didirikan pada 1982.

MCC.com


Awalnya website ini menyediakan layanan karir dan pendidikan. Domain MCC.com pertama kali didaftarkan pada 11 Juli 1985.

DEC.com


Website ini milik Digital Equipment Corporation, salah satu perusahaan milik Hewlett Packard. Terdaftar sejak 30 September 1985. Perusahaan ini sempat menjadi vendor terkemuka perlengkapan dan software komputer di era 1960-an sampai 1990-an.



Sumber: http://www.jelajahunik.us/2012/03/5-website-tertua-di-dunia.html

10 Seniman Kertas yang Inspiratif

Saat kampanye go green menyinggung tentang penghematan kertas, beberapa orang mempergunakan kertas ini malah menjadi barang yang bukan dicap sebagai sampah yang akan menumpuk.

Orang-orang kreatif ini adalah seniman-seniman seni diorama kertas yang membuat kertas-kertas tersebut berakhir di meja tamu, ruang belajar bahkan di meja kerja anda, bukan tempat sampah. Berikut 10 seniman seni diorama kertas.


1. Sarah Bridgland

 
Tampaknya Sarah Bridgland percaya pada pepatah lama "rongsokan seseorang adalah harta untuk sebagian orang". Di usia 29 tahun, Sarah yang berasal dari Inggris ini telah memperoleh 3 penghargaan atas karya seninya dan puluhan pameran seni yang dia ikuti sejak tahun 2008.


 
2. Helen Musselwhite
 

 
Terinspirasi oleh alam, seniman yang berbasis di Inggris ini menciptakan desain potongan kertas yang cantik ditempatkan di kotak kayu, cangkir teh, dan tempat kue.

Potongan halus Musselwhite digabungkan dengan lembaran kertas putih bersih bersama dengan warna mencolok, yang ia buat menjadi makhluk hutan, cottage, dan pohon. Karya ini ia ciptakan sebagai penghormatan kepada seni rakyat etnis di abad pertengahan.

Banyak dari karyanya memberikan suasana musim semi, dan lagi sosok burung, burung hantu, kelinci dan rusa yang sering menjadi bagian dari karyanya.  Lihat lengkap di websitenya (www.helenmusselwhite.com)




3. Elly MacKay
 



Berasal dari Ontario Kanada, seniman yang juga illustrator dan guru, Ella MacKay menciptakan adegan aneh karya seni dari kertas Yupo. Warna yang dihasilkan dari karyanya lembut, hampir seperti sedang melihat sebuah film dengan sinematografi yang sangat menakjubkan.

Empat penghargaan dan belasan pameran seni yang ia ikuti membuat dirinnya dikenal sebagai seniman diorama. Mackay menampilkan hasil karyanya dalam halaman Etsy dan juga situs resminya di www.ellymckay.com.




4. Yuken Teruya
 



Seniman Yuken Teruya terkenal karena menggunakan berbagai media kertas bekas, seperti toilet, tas belanja, dan kotak pizza. Misalnya, seniman yang berikarier di New York ini menggunakan tas McDonald dalam rangka menciptakan pohon ke dalam seri karyanya berjudul Notice-Forest.

Hal ini membuktikan bahwa bahan apa pun dapat berubah menjadi kreasi yang menarik. Teruya menjadi seniman yang digandeng oleh 3 galeri, dua diantaranya bertempat di Amerika Serikat dan satu di Berlin. Untuk melihat karya-karyanya, Anda dapat mengkases situs resminya di www.yuketeruyastudio.com



 
5. People Too
 

 
Alexei Lyapunov dan Lena Ehrlich adalah dua seniman yang berperan besar dalam People Too. Karya mereka banyak menampilkan adegan keseharian seperti di pesawat terbang, kantor, pabrik, dan banyak lagi.




6. Miranda Brandon

 
Karya-karya Miranda terbilang unik karena menampilkan tema-tema khayalan. Dalam dunia imajinasinya, ia menceritakan wombat yang menunggangi walabi dengan setting gurun, singa merayakan ulang tahun sementara burung unta memata-matai tupai yang sedang berpelukan. Atau misalnya kelinci yang sedang melakukan operasi.
 
Miranda Brando juga memiliki bakat di bidang fotografi. Seniman kelahiran Okhlahome tahun 1981 ini pernah terlibat dalam 4 pameran seni di Amerika Serikat. Karya-karya Miranda lainnya dapat diliat di blog resminya di artbymcbrandon.blogspot.com.




7. Woods Road Avenue
 
 
Karyanya dengan setting di bawah laut, lengkap dengan kuda laut, karang, dan kapal selam, bisa dilihat dalam secangkir kopi Starbucks Venti. Senimannya, hanya dikenal sebagai Shannon atau dengan nama Woods Road Avenue yang juga menciptakan adegan batu bata sebagai bagian dari seri-nya, The World Inside My Cup.




8. Lym Moreno
 

Berbasis di Vienna, seniman dan ilustrator asal Venezuela ini sangat  imajinatif menciptakan potongan kertas dalam kardus dicat, kotak kayu, dan bahkan botol kaca.

Seperti halnya Miranda Brandon, demikian juga Moreno banyak dipengaruhi oleh fabel. Sebagian karya seni Moreno merupakan karakter imajiner di dalam situasi yang mengerikan, seperti tenggelam di laut atau yang ditelan oleh api. Untungnya, penggunaan warna-warna cerah menciptakan keluguan, sebuah kenangan masa kecil yang didalam konsep yang di luar kewajaran dunia anak. Karya-karyanya dapat dilihat pada status resminya di www.conmostaza.com.



9. Molly Bosley


Dalam seri-nya yang berjudul “Remember Sebastian”, seniman asal New England ini menghidupkan alam bawah sadarnya dalam bentuk diorama. Bosley memanipulasi lembaran kertas putih kosong ke dalam bentuk yang rumit dan siluet untuk melambangkan ketakutan dan kekhawatiran yang mengisi mimpi-mimpinya. Koleksi ini juga dipadukan dalam diorama dari potongan kertas dan bayangan dari boneka, terinspirasi saat ia eksperimen dengan pencahayaan, adegan kuno, dengan kertas yang ditempatkan di  belakang.

Molly Bosley telah mengikuti belasan pameran seni. Karya-karya Bosley kebanyakan bernuansa vintage, dan beberapa mengingatkan kita pada sebuah scrapbook. Untuk 6 seri karya lainnya dapat dilihat di situs resminya www.mollybosley.com




10. Jayme McGowan
 


Jayme McGowan tidak hanya jadi pelopor seri ilustrasi buku anak dari potongan kertas, tetapi juga seorang seniman asal Sacramento yang mencoba menciptakan diorama sederhana yang terbungkus dalam kotak kayu, dan bahkan jam.

Karya seni dioramanya dijual di kanal Etsy. Untuk melihat bagaiaman ia membuat karyanya, anda dapat mempelajari lebih lanjut tentang proses pada situs resminya www.roadsideprojects.com

sumber: http://www.apakabardunia.com/2013/08/10-seniman-seni-kertas-yang-inspiratif.html